cara menanam cabe di rumah progres 1 bibit

Cara Menanam Cabe Di Rumah Dengan Pupuk Gandasil D&B Total Biaya Kurang Dari 50 Ribu

Cara menanam cabe di rumah langkah demi langkah

Cara menanam cabe di rumah ini bisa kita lakukan dengan langkah – langkah yang mudah dan simpel ya…

Langkah ini akan sangat mudah untuk diikuti, karena saya yang melakukannya sendiri.

Tidak membutuhkan perlengkapan dan prosedur yang njlimet, kita bisa menggunakan dari paling mudah ditemukan di sekitar kita.

Biayanya juga murah. Tidak sampai 50 ribu, saya sudah bisa menanam beberapa pohon cabai rawit.

Biaya tersebut saya gunakan untuk membeli media tanam yang berupa tanah yang halus. Sepertinya, media ini sudah di ayak, jadi halus dan seragam butiran tanahnya.

Selain tanah, saya juga membeli pupuk kandangnya. Bisa dari kandang sapi, kambing atau kompos organik.

Kebetulan waktu saya beli, yang kondisi pupuknya sudah bagus ternyata yang dari limbah RPH. Waktu itu, ada juga pupuk kandang dari sapi dan kambing, karena waktu saya pegang kemasannya masih hangat, jadi saya tidak jadi mengambilnya.

Yang saya siapkan selanjutnya adalah pupuk. Saya memakai pupuk gandasil D dan gandasil B. Masing – masing 1 bungkus dan ini bisa digunakan untuk waktu yang sangat lama.

Bibit, Pot atau polybag harus ada juga ya..ini wajib.

Karena saya juga ada stok epsom salt, disini garam inggris saya ikutkan dalam membuat tutorial ini.

Epsom salt akan sedikit berguna nantinya. Misalnya ketika daun warnany agak kekuning – kuningan dan ketika ada serangan kutu kebul yang tidk terlalu parah.

OK, langsung saja kita mulai langkah – langkahnya.

1. Menyiapkan media tanam

Hal pertama yang saya siapkan untuk menanam cabe di rumah adalah menyiapkan media tanah terlebih dahulu.

Ada yang menyemai terlebih dahulu, tapi saya tidak melakukan itu.

Hal ini karena saya ingin memastikan saja, kalau pupuk kandang yang saya beli benar – benar sudah jadi.

Jika saya memasukkan bibit dengan kondisi ada pupuk kandang yang belum jadi kompos, bibit cabenya bisa mati.

Saya menggunakan media tanah yang sudah saya beli dan pupuk kandang. Perbandingannya 1:1 atau 2:1.

Saya tidak menambahkan pasir, karena menurut saya itu sudah cukup. Pupuk kandang yang densitasnya lebih ringan, akan menambah porositas dari media tanam kita.

Setelah proses mencampur selesai, tentu media akan saya masukkan ke Pot.

Untuk cabe, ukuran potnya harusnya cukup besar ya. Setidaknya diameter atas potnya sekitar 30 cm. Tapi karena pot yang saya punya ukurannya lebih kecil, terpaksa saya pakai seadanya.

Setelah itu, pot beserta tanahnya saya biarkan. Sampai bibit cabai sudah siap untuk dipindahkan.

Jika sampai saat tersebut, pot ditumbuhi oleh rumput – rumput liar, itu berarti media tanam kita sudah siap. Alias pukannya tadi sudah OK.

2 . Cara menanam Cabe di rumah dari benih

Bibit cabai bisa kita peroleh di toko – toko pertanian. Bisa pilih jenis cabai, sesuai apa yang kita inginkan.

Bisa cabai rawit, cabai merah, atau jenis yang lainnya.

Rata – rata sekarang bibit kualitasnya pada bagus – bagus. Sebelum disimpan dalam kemasannya, sepertinya bibit sudah diberi perlakuan khusus.

Misalnya bibit yang saya peroleh ini.

cara menanam cabe di rumah progres 1 bibit

Itu bibit cabe kan, warnanya pink. Padahal kita tahu, mana ada biji cabe yang warnanya seperti itu.

Tapi ternyata, setelah saya rendam dengan air, warna ini luntur. Bibit cabe saya warnanya kembali normal.

Jadi, ini tuh seperti ada lapisan (coating) gitu…

Setelah saya cari – cari informasi, ternyata ada teknologi yang dikenal dengan probiotik coating.

Jadi, bibit – bibit tanaman sekarang sebelum disimpan itu dilapisi dengan probiotik.

Katanya sih, ini bermanfaat untuk mencegah serangan antraknosa pada cabai.

Tapi secara umum, ternyata pelapisan benih dengan probiotik ini bisa berguna lebih dari itu. Diantaranya adalah sebagai berikut:

  1. Mempertahankan viabilitas benih. Ini bisa membuat benih tahan lama dan daya kecambahnya tetap tinggi.
  2. Melindungi benih dari patogen penyebab penyakit tular benih.
  3. Melindungi benih dari patogen benih di tanah.
  4. Menjaga benih dari organisme patogen selama penyimpanan benih.

Ok, setelah bibit saya rendam selama semalam, kemudian bibit saya semai di media tanah yang sudah saya siapkan. Kalau ada pasir lebih bagus.

Tunggu sampai beberapa hari, sambil setiap hari di cek kelembapan media semainya. Kalau media mau kering, disiram air lagi.

3 – 4 hari, biasanya bibit cabe sudah mulai berkecambah.

Kemudian saya memindahkan semaian cabe saya ke lokasi yang terkena sinar matahari langsung.

Ini bisa membuat daun cabe manjadi cepat hijau dan bibit cabe saya nantinya tidak kutilang.

Saya kemarin melakukan pembibitan ini sampai bibit cabe muncul daun sejatinya. Setelah itu, bibi cabe saya pindahkan.

3 . Pembibitan cabe

Cara menanam cabe di rumah yang saya lakukan ini mungkin agak sedikit berbeda dengan yang lain. Biasanya orang – orang kan, menyemai sampai bibit cabe daunnya berjumlah sekitar 5 helai pada satu tempat (media). Yang memakai plastik kecil – kecil itu.

Tapi, karena saya nyemai bibit cabenya dalam satu wadah, jadi semaian saya ini harus saya pindahkan sesegera mungkin.

cara menanam cabe di rumah progres bibit

Karena semakin besar, akan semakin sulit. Karena wadah saya sempit dan akarnya pasti nanti akan saling kait mengkait.

Maka, semakin besar pasti akan semakin semrawut untuk mengurai akarnya. Selain itu, pemindahan dini yang saya lakukan akan mengurangi jumlah akar yang rusak ketika saya pindah ke media lain.

Sebenarnya, kalau nanem cabainya di rumah seperti saya, bibit ini bisa langsung dipindah ke pot langsung. Jadi, pembibitan sampai pembesaran dan penuaan langsung sekali jadi di pot. Tanpa perlu repot – repot beberapa kali pindah.

Alasan saya melakukannya adalah kebetulan, tempat saya tidak dapat sinar matahari full. Hanya di spot – spot dan jam tertentu saja yang bisa dapet sinar matahari bagus.

Jadi, saya harus memindah – mindah bibit cabe saya kan. Ini demi cabe saya supaya tumbuhnya bagus. Kalau potnya besar, kan capek.

Oleh sebab itu, saya memindah cabe dari semaian ke pot atau wadah dengan ukuran yang agak besar, tapi masih bisa mobile.

Ini sampai cabai ada 4 – 5 daun.

4 . Pindah tanam ke pot besar

Ini adalah proses pindah tanam yang terakhir dalam cara menanam cabe di rumah saya. Cabe dalam fase vegetatif sampai generatif berada dalam pot ini.

cara menanam cabe di rumah progress 3

Bibit cabe yang sudah ada di pot kecil di atas, kita pindah ke pot yang lebih besar. Saya buang pot kecilnya.

Tapi tanahnya saya usahakan tetap utuh. Supaya tidak banyak akar cabe yang rusak.

Setelah itu saya tempatkan di lokasi yang paling panyak mendapat sinar matahari.

Karena tidak memungkinkan untuk memindah – mindah lagi, jadi saya tempatkan di tempat yang kemungkinan ada sinar matahari paling lama.

5 . Cara menanam cabe di rumah untuk Perawatan dan pemupukan

Perawatan dalam menanam cabe di rumah itu sebenarnya tidak banyak. Karena jumlahnya yang sedikit mungkin.

Tapi setiap hari saya usahakan untuk melihat cabe saya.

Sejauh ini yang saya lakukan hanya menyiram rutin, memupuk dan memeriksa bawah daun kalau ada kutu yang mencoba bersarang.

Penyiraman cabe di rumah yang baik

Orang – orang mungkin menyiram cabe di rumah mereka sebanyak sekali dalam sehari. Tidak masalah, sekali juga tidak apa – apa.

Tapi saya menyiram sebanyak 2 kali dalam sehari. Kalau seharian tidak ada hujan atau mendung sama sekali.

Menurut saya menyiram 2 kali dengan jumlah yang pas lebih baik daripada dengan jumlah yang banyak dalam sekali.

Karena penyiraman yang berlebih bisa menghanyutkan pupuk yang kita gunakan.

Selain itu juga, saya kira cabe dan tanaman lainnya selalu membutuhkan air kapanpun. Jadi, penyerapan unsur hara akan lebi cepat dengan adanya air setiap saat.

Pemupukan.

Untuk pemupukan, saya hanya menggunakan pupuk gandasil D dan B. Seperti yang telah saya sebutkan di awal.

pupuk gandasil adalah

Pupuk gandasil D saya gunakan selama cabe dalam fase vegetatif sedangkan gandasil B akan saya gunakan ketika cabe sudah mulai berbunga. Jadi, pupuk Gandasil D akan saya hentikan penggunaannya.

pupuk gandasil adalah

Pupuk untuk cabe di rumah saya saya berikan setiap seminggu sekali. Saya berikan secara tabur (pril), meskipun gandasil seharusnya buat pupuk daun.

Hasilnya sangat bagus. Gandasil D bisa membuat cabe di rumah saya tumbuh dengan subur, dan daunnya lebar – lebar.

Jumlah pupuk yang saya berikan juga tidak banyak. Hanya sekitar 1 – 2 jumput saja setiap potnya.

cara menanam cabe di rumah progress 4

Jadi, pupuk sangat hemat namun perkembangan cabe sudah sangat baik. Sampai sekarang, pupuk gandasil yang 100 gram saja belum habis setengahnya. Ini untuk memupuk 4 pot tanaman cabe.

Sebenarnya kalau mau lebih bagus lagi, pemupukan diberikan sedikit – sedikti, tapi lebih sering.

Misalnya seminggu dua kali, tapi dosisnya dikurangi menjadi setengahnya.

Ini bisa mengurangi resiko pupuk larut dan hanyut karena penyiraman. Karena pupuk gandasil kan kelarutan terhadap airnya sangat tinggi. Jika menyiramnya terlalu banyak, maka sebagian unsur hara akan ikut hanyut bersama terbuangnya air penyiraman.

Untuk pupuk daun, saya sejauh ini belum menggunakannya.

Yang perlu hati – hati adalah ketika memberikan pupuk ini jangan terlalu banyak. Dengan niatan ingin menghemat waktu dalam memupuk, tapi kalau terlalu banyak cabai bisa keracunan atau terbakar.

Cara mengatasi cabe terbakar oleh pupuk

Jika cabe yang kita tanam mengalami atau menunjukkan tanda – tanda keracunan pupuk, maka pemupukan harus kita hentikan sementara.

Tanda – tanda kalau cabe akan terbakar adalah pada bagian pinggir daun mulai mengering. Kalau ini dibiarkan maka seluruh daun akan mengering dan cabe bisa mati.

Kebetulan yang pernah saya alami adalah pada tanaman tomat dan melon saya. Ini fotonya.

cara menanam cabe di rumah

Setelah pemberian pupuk dihentikan, kita siram media tanam cabe dengan air sebanyak – banyaknya.

Inilah kenapa kita harus menggunakan media campuran antara tanah dan pupuk kandang. Pupuk kandang bisa membuat porositas media menjadi lebih besar. Air bisa masuk dan meresap lebih lancar.

Adanya pupuk kandang akan membuat air bisa keluar dari bawah pot dengan lebih lancar. Ini bisa menghanyutkan sebagian konsentrasi pupuk yang terlalu banyak.

Pada hari pertama cabe terlihat tanda mau terbakar, lakukan penyiraman berlebih ini setidaknya 3 – 4 kali sehari. Atau sebanyak mungkin sebanyak waktu yang kita punya.

Setelah itu bisa dikurangi frekuensinya, tapi penyiraman harus sampai meluber dari bawah pot.

Jika tanah dipot sudah padat, saya biasanya membuat lubang – lubang pada permukaan tanah di potnya. Seperti gambar ini.

cara menanam cabe di rumah

Ini bisa membuat pori (biopori) yang membantu media dalam menyerap air.

Dan ingat, jangan memberi pupuk untuk sementara waktu selama cabe dalam masa treatment.

Ini saya lakukan terus menerus sampai cabai menunjukkan adanya pertumbuhan tunas baru dan tunasnya bagus.

Setelah cabe terlihat sudh OK kembali, pemupukan bisa kembali dijalankan.

Pengendalian hama

Menanam cabe di rumah juga ada hamanya. Tapi serangannya tidak sekompleks ketika menanam di lahan yang luas.

Karena hanya menanam beberapa batang cabai saja, dua tangan kosong saya saja sudah bisa mengatasinya.

Yang paling sering menyerang terhadap cabe di rumah saya adalah kutu kebul. Hewan kecil yang warnanya putih.

cara menanam cabe di rumah

Warnanya putih biasanya sembunyi di bawah daun dan pucuk tanaman cabe.

Tanda – tanda paling jelas adanya serangan serangga ini adalah berdatangan semut – semut.

Kalau ada semut di cabai saya, ketika saya ikuti, maka biasanya akan berakhir pada lokasi kutu kebul berada.

Kalau saya mengatasinya dengan menyemprotnya pakai epsom salt dan sabun cair. Mau pakai bawang, harganya mahal.

Caranya adalah:

Satu liter air bersih diberi epsom salt sebanyak 1 sendok teh. Aduk sampai larut. Kemudian campur dengan 2 tetes sabun cuci piring cair.

Kocok – kocok sebentar, dan siap untuk disemprotkan.

Untuk anakan kutu kebul sih, ramuan ini cukup efektif. Tapi untuk serangga lain, saya belum tahu.

cara menanam cabe di rumah

Tapi jangan khawatir, di artikel hama tanaman cabai, ada pembahasan lengkap mengenai hama cabai. Beserta link artikel lain yang menunjukkan cara mengatasinya.

6 . Cabe berbunga dan panen

Karena saat ini cabe yang saya tanam belum berbunga, artikel ini akan saya update nanti untuk perkembangannya.

cara menanam cabe dirumah

Sepertinya tidak sampai lama. Mungkin sekitar 2 mingguan lagi cabe sudah mulai berbunga.

Mohon doanya, semoga cabainya bisa berbunga lancar sesuai rencana.

Kalau begitu, cara menanam cabe di rumah ini saya sudahi sampai di sini dulu.

Sorry jika banyak kekurangan, terima kasih..

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *